Dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha Ahmad Riduan, Kantor Imigrasi Ketapang menggelar Rapat Pembentukan Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas yang diikuti jajaran pejabat struktural dan perwakilan pegawai Kantor Imigrasi Ketapang, Rabu (01/02/2023).

Dalam rapat ini dipilih Ketua, Wakil Ketua beserta anggota dari masing-masing 6 area perubahan yang terdiri dari Manajemen Perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Manajemen SDM, Penguatan Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.

Terbentuknya Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas ini merupakan salah satu langkah awal mendukung program pemerintah untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan organisasi yang baik, efektif dan efisien, sehingga dapat melayani masyarakat secara cepat, tepat, dan profesional dalam mewujudkan good governance dan clean government menuju ASN yang bersih dan bebas dari Korupasi, Kolusi dan Nepotisme.

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *